Jerawat tak hanya muncul di wajah. Jerawat juga bisa tumbuh di area tubuh lain, termasuk ketiak.
Jerawat di ketiak bisa sangat menyakitkan dan mengganggu, nyeri, gatal, atau bahkan membengkak. Apa penyebabnya? Simak penjelasannya berikut ini.
Mengapa Jerawat Bisa Muncul di Ketiak?
Ketiak adalah area kulit yang lembap, hangat, dan penuh kelenjar keringat serta folikel rambut. Kondisi ini membuatnya rentan terhadap iritasi, infeksi, dan penyumbatan pori, yang bisa memicu munculnya benjolan mirip jerawat.
Perlu diketahui bahwa tidak semua benjolan di ketiak adalah jerawat biasa. Banyak kasus sebenarnya disebabkan oleh folikulitis (peradangan folikel rambut), rambut tumbuh ke dalam (ingrown hair), atau bahkan infeksi bakteri atau jamur.
Baca Juga: Muncul Jerawat di Penis? Ini Penyebabnya
Penyebab Umum Benjolan Mirip Jerawat di Ketiak
Benjolan di ketiak bisa muncul karena banyak sebab, di antaranya:
Mencukur atau waxing bulu ketiak
Aktivitas seperti mencukur atau waxing bisa menyebabkan iritasi pada kulit, rambut tumbuh ke dalam, dan menimbulkan luka kecil yang memungkinkan bakteri masuk. Akibatnya, di ketiak muncul benjolan merah, nyeri, kadang berisi nanah mirip jerawat.
Penggunaan deodorant atau antiperspirant
Beberapa produk deodorant atau antiperspirant mengandung alkohol, parfum, atau bahan kimia yang bisa menyumbat pori-pori. Bila pori tersumbat, bakteri mudah berkembang biak dan muncul benjolan.
Disarankan untuk mencoba deodoran bebas parfum atau berbahan alami dan mencobanya terlebih dahulu di area kecil kulit sebelum memakainya secara rutin.
Alergi atau iritasi akibat wewangian
Parfum, sabun mandi, atau deterjen pakaian bisa memicu dermatitis kontak alergi. Semua zat tersebut bisa memicu reaksi tertentu seperti kemerahan, gatal, bengkak, dan benjolan kecil di kulit.
Keringat berlebih dan gesekan kulit
Ketiak yang lembap karena keringat dan gesekan dari lengan atau pakaian ketat merupakan kondisi sempurna untuk memicu infeksi bakteri dan infeksi jamur.
Folikulitis
Benjolan folikulitis terlihat seperti jerawat kecil berwarna merah, kadang berisi nanah. Benjolan ini merupakan peradangan atau infeksi pada folikel rambut yang disebabkan oleh bakteri, jamur, atau iritasi setelah mencukur.
Kondisi medis lainnya
Benjolan seperti jerawat di ketiak juga bisa muncul karena kondisi medis lain, misalnya hidradenitis suppurativa (penyakit kulit kronis yang menyebabkan benjolan dalam, nyeri, dan bisa membentuk saluran nanah) atau bisul yang menimbulkan infeksi dalam yang sangat nyeri.
Baca Juga: Pengobatan Rumahan untuk Mengatasi Bekas Jerawat
Cara Mengatasi Benjolan di Ketiak di Rumah
Jika benjolan di ketiak ringan dan tidak parah, disarankan untuk:
- Memberikan kompres hangat
- Menghindari memencet atau menggaruk
- Menggunakan sabun antibakteri ringan
- Mengoleskan tea tree oil yang diencerkan terlebih dahulu
- Mengenakan pakaian longgar dan menyerap keringat
Apabila benjolan sangat besar, nyeri, memerah, dan disertai demam atau tidak membaik dalam 1-2 minggu, jangan ragu untuk berkonsultasi dengan dokter. Anda bisa memanfaatkan layanan konsultasi kesehatan Ai Care untuk berbicara dengan dokter. Aplikasi tersedia di App Store atau Play Store.
Mau tahu tips dan trik kesehatan, pertolongan pertama, dan home remedies lainnya? Cek di sini, ya!
- dr. Monica Salim
Cleveland Clinic (2022). Pimples. Available from: https://my.clevelandclinic.org/health/diseases/22468-pimples
Kiara Anthony (2023). Why Do I Have Armpit Pimples?. Available from: https://www.healthline.com/health/armpit-pimple
Nicole Galan, RN (2024). Causes and treatment of pimples in the armpit. Available from: https://www.medicalnewstoday.com/articles/325585