Apa Saja Sih Manfaat Vitamin K Bagi Tubuh?

Apa Saja Sih Manfaat Vitamin K Bagi Tubuh?
Ilustrasi vitamin K. Credits: Freepik

Bagikan :

Vitamin K sering kali kurang mendapat perhatian dibandingkan vitamin lain seperti vitamin C atau vitamin D. Padahal, vitamin ini memiliki peran penting dalam menjaga kesehatan tubuh, terutama dalam proses pembekuan darah dan pemeliharaan kesehatan tulang.

Meskipun kekurangan vitamin K jarang terjadi pada orang dewasa yang sehat, memahami manfaat dan fungsinya tetap penting, terutama bagi individu yang mengonsumsi obat pengencer darah atau memiliki gangguan pada sistem pencernaan.

 

Apa itu Vitamin K?

Vitamin K merupakan vitamin yang larut dalam lemak dan dapat disimpan di dalam tubuh. Sebagian besar vitamin K disimpan di hati, serta di organ lain seperti otak, jantung, tulang, dan pankreas.

Vitamin K memiliki dua jenis utama, yaitu vitamin K1 dan vitamin K2. Keduanya berperan penting dalam membantu proses pembekuan darah serta menjaga kesehatan tulang.

 

Fungsi Vitamin K Bagi Tubuh

Fungsi utama vitamin K adalah membantu proses pembekuan darah. Vitamin ini dibutuhkan agar hati dapat menghasilkan zat-zat yang berperan menghentikan perdarahan saat terjadi luka. Tanpa vitamin K yang cukup, luka bisa lebih lama sembuh dan perdarahan menjadi lebih banyak atau sulit berhenti.

Selain itu, vitamin K juga berperan penting dalam menjaga kesehatan tulang. Vitamin ini membantu tubuh memanfaatkan kalsium dengan cara mengarahkan kalsium untuk melekat pada tulang, sehingga tulang menjadi lebih kuat dan tidak mudah rapuh.

Vitamin K juga membantu mengatur distribusi kalsium di dalam tubuh. Dengan peran ini, kalsium tidak menumpuk di pembuluh darah. Penumpukan kalsium dapat membuat pembuluh darah menjadi kaku dan meningkatkan risiko penyakit jantung.

Baca Juga: Tips Penting Sebelum Minum Vitamin D

 

Manfaat Vitamin K

Mendukung pembekuan darah yang sehat

Vitamin K sangat penting untuk mencegah perdarahan berlebihan akibat cedera. Pada bayi baru lahir, suntikan vitamin K rutin diberikan karena kadar vitamin K dalam tubuh mereka masih sangat rendah. Hal ini terjadi karena jumlah vitamin K yang ditransfer dari ibu melalui plasenta terbatas, serta kandungan vitamin K dalam ASI yang relatif sedikit.

Tanpa pemberian vitamin K, bayi berisiko mengalami vitamin K deficiency bleeding (VKDB), yaitu kondisi langka tetapi serius yang dapat menyebabkan perdarahan hebat dan berpotensi mengancam nyawa.

Menjaga kesehatan tulang

Beberapa penelitian menunjukkan bahwa asupan vitamin K yang cukup berkaitan dengan risiko patah tulang yang lebih rendah, terutama pada lansia. Vitamin K membantu mengarahkan kalsium agar tersimpan di tulang, bukan menumpuk di pembuluh darah, sehingga tulang tetap kuat dan sehat.

Baca Juga: Dampak Kekurangan Vitamin K pada Bayi Baru Lahir

Membantu melindungi terhadap penyakit jantung

Vitamin K, terutama vitamin K2, membantu mencegah kalsium menumpuk di dinding pembuluh darah. Dengan mencegah penumpukan ini, pembuluh darah tetap lebih lentur, sehingga risiko penyakit jantung dan stroke dapat berkurang.

Mendukung kesehatan kognitif

Penelitian awal menunjukkan bahwa lansia dengan kadar vitamin K yang lebih tinggi dalam darah cenderung memiliki kemampuan mengingat kata dan bahasa yang lebih baik. Meski temuan ini masih memerlukan penelitian lebih lanjut, hasil tersebut memberi gambaran bahwa vitamin K berpotensi membantu menjaga fungsi otak dan daya ingat seiring bertambahnya usia.

 

Vitamin K memiliki peran penting dalam menjaga berbagai fungsi tubuh, mulai dari pembekuan darah, kesehatan tulang, hingga mendukung kesehatan pembuluh darah dan otak. Memastikan asupan vitamin K yang cukup melalui pola makan seimbang sangat penting untuk menjaga kesehatan jangka panjang.

Jika memiliki pertanyaan lain terkait vitamin K, Anda bisa berkonsultasi dengan doter melalui fitur konsultasi pada aplikasi Ai Care yang tersedia di App Store dan Play Store.

 

Mau tahu informasi seputar nutrisi, makanan dan tips diet lainnya? Cek di sini, ya!

Writer : Agatha Writer
Editor :
  • dr Nadia Opmalina
Last Updated : Senin, 26 Januari 2026 | 19:19
article-banner

Medline Plus (2025). Vitamin K. Available from: https://medlineplus.gov/ency/article/002407.htm 

R. Morgan Griffin and Alyson Powell Key (2024). Vitamin K. Available from: https://www.webmd.com/vitamins-and-supplements/supplement-guide-vitamin-k 

Peter Morales Brown (2023). Health benefits and sources of vitamin K. Available from: https://www.medicalnewstoday.com/articles/219867